2.7.08

PENDIDIKAN KONSERVASI UNTUK SEMUA

Pemanfaatn Sumber Daya Alam (SDA) secara maksimal dengan tidak merninggalkan prinsip-prinsip konservasi sangat penting untuk saat sekarang ini dam untuk kehidupan yang akan datang. Pemenfaatan semberdaya alam secara arif dan bijaksana dan berkelanjutan diharapkan akan mengurangi kerusakan alam yang hingga saat sekarang ini masih jadi polemik Negara kita. Permasalahan dibidang konservasi sumber daya alam yang ditandai dengan meningkatnya kerusakan beberapa kawasan konservasi di Indonesia dan terancam punahnya beberapa jenis flora dan fauna khas Indonesia baik yang dilindungi maupun yang tidak dilindungi undang-undang, secara signifikan tidak terlepas dari pemahaman dan perilaku manusia yang masih melihat sumberdaya alam sebagai sumber kebutuhan yang harus dimanfaatkan sebesar-besarnya dan dalam waktu yang sesingkat-singkatnya. Pemahaman dan perilaku inilah yang masih menjadi permasalahan, tentunya hal ini harus diubah, dari pemenfaatan yang sesaat menjadi pemanfaatan yang berkesinambungan. Paradigma pemanfaatan sumber daya alam yang berkesinambungan merupakan makna sebenarnya dari kegiatan konservasi sumber daya alam. Untuk dapat mewujudkan hal tersebut diatas, pendidikan konservasi dan membentuk sekolah yang berwawasan lingkungan dapat menjadi solusi yang tepat. Begitu juga dengan pembentukan kelompok-kelompok dalam masyarakat yang dapat berperan aktif dalam merealisasikan program pendidikan konservasi bagi semua. Suksesnya usaha konservasi tidak terlepas dari kerjasama setiap orang (masyarakat, pengusa, pendidik, anak sekolah dan mahasiswa, instansi pemerintah dan swasta dalam hal ini kita sebut steakholder ). Adapun format pendidikan konservasi bagi semua dapat kita mulai dengan , sekolah konservasi, pembentukan kader konservasi, penyuluhan konservasi dan pameran konservasi.

No comments: